Home Puisi Wadon Wadas

Wadon Wadas

126
0
SHARE

Oleh Anindya Yustika

Alunan alam memeluk dengan kehangatan

Jemari berdansa dengan ritme yang berulang

Mencipta dengan ambisi penghidupan

Menghimpun bagai perisai di muka

Alam dan penjaganya

Ikatan yang tak dapat dipisah

Bagai pola anyaman bambu yang merekat

Menenggelamkan setitik rongga

Genggaman erat menyesatkan lara

Menyongsong di kala raksasa datang

Yang mencoba membuka pola ayaman

Sepadankah semua pengorbanan demi nasib yang diimpikan?

Bertahan buat apa ketika semuanya hilang

Ketika tak ada yang mendengar

Lawan,

Wahai kaum yang tersadar

Lawan,

Maka kejayaan kembali terlestarikan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here